Palembang,SuaraMetropolitan – Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M menyambut kunjungan silaturahmi Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Sumatera Selatan, bertempat di Ruang Kerja Danrem 044/Gapo Jl. Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Selasa (2/9/2024).
Menurut Kapenrem 044/Gapo Mayor Inf Jauhari, selain mempererat tali silaturahmi kunjungan Kabinda Sumsel Bapak Sudadi SH., M.Si beserta stafnya ini membahas tentang komitmen bersama dalam menjaga kondusifitas wilayah di Provinsi Sumsel menjelang Pilkada serentak 2024.
Baca juga: Pj Gubernur Elen Setiadi Buka Bimtek Orientasi Anggota DPRD Kabupaten/kota se-Sumsel
“TNI AD, khususnya Korem 044/Gapo tetap menjaga sikap netralitasnya dalam perhelatan demokrasi di daerah,” kata Danrem.