Kesehatan

DIY Tak Ada Tambahan Positif, Tiga Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh

×

DIY Tak Ada Tambahan Positif, Tiga Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh

Sebarkan artikel ini

YOGYA, MetroIndonesia.co – DIY mengkonfirmasi kesembuhan tiga pasien positif Covid-19, Jumat (10/4/2020) sore. Ketiganya sudah mendapatkan hasil negatif kedua kali dan saat ini sudah diperbolehkan pulang meski masih dalam pemantauan hingga 14 hari kedepan.

Juru bicara penanganan Covid-19 DIY, Berty Murtiningsih mengungkap tidak ada penambahan kasus positif pada hari ini sehingga total kasus masih 40 orang. Kabar baik dilaporkan lantaran ada tiga pasien yang dinyatakan sembuh.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Sebanyak 3 kasus positif dinyatakan sembuh, karena telah memperoleh hasil uji laboratorium 2 kali negatif. Kasus 8 Laki laki, 36 tahun warga Sleman, Kasus 18 Laki laki 14 tahun warga Sleman dan Kasus 26 Laki laki 27 tahun warga Sleman,” ungkap Berty seperti dikutip dari KRJOGJA.com.

Ketiga pasien tersebut menurut Berty sudah diperbolehkan pulang karena kondisinya sudah baik sejak mendapatkan hasil negatif pertama. “Namun ketiganya masih mendapat pemantauan dari rumah sakit,” ungkapnya lagi.

Sementara satu kematian Pasien Dalam Pengawasan (PDP) juga dilaporkan hari ini. Pasien laki-laki 70 tahun warga Sleman meninggal dunia saat menjalani perawatan dan hasil laboratorium swab yang belum keluar.

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan