BeritaBerita DaerahEkonomi & Bisnis

High Level Meeting TPID Sumbar Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadhan dan Idul Fitri 1445H

×

High Level Meeting TPID Sumbar Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadhan dan Idul Fitri 1445H

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumbar Mahyeldi, saat memimpin rapat diikuti seluruh stakeholder yang tergabung dalam TPID Sumbar serta bupati dan walikota. 

Padang,SuaraMetropolitan

Jelang Ramadhan dan Idul Fitri 1445H, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sumatera Barat menguatkan strategi pengendalian inflasi melalui high level meeting di Aula Kanwil Bank Indonesia Sumbar, Selasa (5/03/2024).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dipimpin Gubernur Sumbar Mahyeldi, rapat diikuti seluruh stakeholder yang tergabung dalam TPID Sumbar serta bupati dan walikota.

Dijelaskan Gubernur, menjelang Ramadhan tingkat inflasi YoY Sumbar berada di angka 3.21%. Secara spasial, inflasi tertinggi terjadi di Pasaman Barat sebesar 4.60 terutama dipengaruhi kelompok makanan. Diantaranya yang menjadi perhatian utama yaitu komoditi beras dan cabai merah.

Baca juga : Tingkatkan Kepercayaan Publik, Mendagri Minta Satpol PP dan Satlinmas Jaga Integritas

Kenaikan harga tersebut diketahui dipengaruhi oleh menurunnya produksi beras lokal dan cabe merah. Hal ini disebabkan oleh tingginya curah hujan serta aktivitas vulkanik Gunung Marapi. Bersamaan dengan itu, suplai cabe dari luar provinsi juga mengalami keterlambatan akibat longsor di beberapa titik jalur distribusi.

“Curah hujan dan abu vulkanik Gunung Marapi menyebabkan pengeringan padi menjadi kurang maksimal sehingga produksi menurun,” terang Gubernur.

Meski demikian, Gubernur menegaskan ketersediaan stok dipastikan mencukupi hingga Lebaran Idul Fitri nanti. Pemerintah Provinsi bersama TPID Sumbar juga menyegerakan eksekusi langkah-langkah antisipatif untuk memastikan keterjangkauan harga, ketersediaan pasokan, kelancaran distribusi dan komunikasi efektif dengan masyarakat.

Baca juga : Dua Tahun Surplus Target PAD Sektor Pajak Palembang, Herly Kurniawan Harapkan Penggantinya Miliki Inovasi

Untuk mewujudkan hal tersebut, Pemerintah Provinsi bersama TPID menyiapkan rencana aksi penyelenggaraan pasar murah yang efektif dan masif, peningkatan fungsi pengawasan sidak pasar secara berkala, serta penguatan dan perluasan kerjasama dan koordinasi antar daerah dengan provinsi maupun kabupaten dan kota penghasil pangan. Demikian pula dengan memastikan kelancaran distribusi dan ketersediaan pangan.

Secara khusus mengenai ketersediaan beras, pimpinan wilayah Perum Bulog Kanwil Sumbar, Sri Mulyati mengatakan pihaknya mendorong penyaluran beras SPHP guna mendukung strategi pengendalian inflasi dan ketersediaan pangan jelang Ramadhan dan Idul Fitri.

“Beras SPHP sudah masuk ke 29 pasar tradisional dan 15 retail modern. Kami juga terus berupaya memperluas kemitraan dengan pengecer dan distributor,” ungkapnya.

Baca juga : Reses Komisi V DPR RI, Tinjau Infrastruktur di Kota Palembang

Sementara itu, Kepala Kanwil Bank Indonesia Sumbar Endang Kurnia Saputra turut menegaskan Inflasi pangan perlu dijaga pada tingkat yang rendah stabil di bawah 5%. Mengingat rata-rata peningkatan pendapatan tetap masyarakat berada di angka 5-6% dan pentingnya kestabilan harga pangan sebagai kunci kestabilan sosial.

Ditambah lagi pemerintah pusat telah menetapkan sasaran inflasi 2024 sebesar 2.5% dengan kisaran plus minus 1%.

Berkaitan dengan itu, ia mengatakan Bank Indonesia siap mendukung gerakan pasar murah, khususnya di 4 Kabupaten dan kota dengan catatan inflasi tertinggi, serta memberikan bantuan benih dan alsintan di 19 kabupaten dan kota. (*)

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan