Berita Daerah

Koordinator BP GCW Gunungkidul : Rotasi Pejabat eselon II Sarat dengan muatan politis

×

Koordinator BP GCW Gunungkidul : Rotasi Pejabat eselon II Sarat dengan muatan politis

Sebarkan artikel ini

Gunungkidul (Metro Indonesia) – Setelah terjadi rotasi 11 pejabat eselon II yang dilantik Bupati Gunungkidul H Sunaryanto pada (28/8) lalu, kini menuai berbagai pendapat dan pandangan. Walaupun hal ini dianggap biasa dan sesuai aturan tetapi ada pihak-pihak yang kurang sepaham dengan kebijakan bupati.
Koordinator BP LSM GCW Gunungkidul M.Dadang Iskandar menyampaikan dalam jumpa pers di RM Omahena Logandeng Playen pada Kamis (2/9), bahwa informasi yang ia terima dari beberapa pihak rotasi pejabat tersebut bernuansa politik. Katanya ada dugaan dalam pilkada kemarin ada salah satu pejabat yang mendukung calon lain yang akhirnya dikotakkan.
“Sebagai contoh ada salah satu pejabat yang masih 4 tahun lagi pensiun tapi sudah distaf ahlikan, padahal orang tersebut berkompeten,” kata Dadang.
Menurutnya rotasi dan penempatan pejabat eselon II tersebut kurang tepat. “Ada yang punya potensi dikandangkan, dan ada yang kurang punya kecakapan dalam bidangnya dipaksakan untuk menempati dinas tertentu,” jelasnya.
Selanjutnya Dadang Iskandar menyampaikan informasi yang telah beredar setelah rotasi pejabat eselon II terjadi, selanjutnya ada rotasi berikutnya yaitu pejabat eselon III dan IV. Ada pihak tertentu yang menekan bupati untuk mengegolkan orang-orang dibelakang tim yang bermain dibelakag bupati. “Tetapi rencana tersebut terjadi penundaan, karena untuk mengakomodir kepentingan-kepentingan dari orang-orang tersebut. Jadi untuk pejabat eselon III dan IV kental sekali nuansanya untuk menekan memasukkan orang-orang tertentu,” lanjutnya.
Jadi intinya menurut Dadang bupati ditekan secara politis karena mereka punya kepentingan. Ia beharap penempatan pejabat terutama di dinas PU, DIKPORA, SKPD, ditempati orang-orang yang benar-benar memiliki kualitas bukan karena dorongan dari pihak tertentu. Bahkan Dadang sempat menyebut beberapa nama calon yang dikandangkan/dirotasi dan calon yang ia anggap potensi untuk menempati dinas tertentu.
(Reporter : Sumadi)

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen