BeritaEkonomi & Bisnis

PLN IP UBP Keramasan Antarkan UMKM Binaan Raih Prestasi pada UMKM Palembang Award 2024

×

PLN IP UBP Keramasan Antarkan UMKM Binaan Raih Prestasi pada UMKM Palembang Award 2024

Sebarkan artikel ini
Foto Bersama Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni dan Pj Walikota Palembang Ratu Dewa dengan dewan juri dan para pemenang UMKM Palembang Award kategori BUMN/BUMD, Sabtu 1 Juni 2024, (foto.Fera).

Palembang,SuaraMetropolitan

PT.PLN Indonesia Power (IP) Unit Bisnis Pembangkit (UBP) Keramasan terus berkomitmen dalam mendukung UMKM binaan dengan berbagai upaya telah dilakukan kini menghantarkan UMKM Binaan Galeri Wong Kito raih penghargaan di ajang UMKM Palembang Award 2024.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan berlangsung selama tiga hari sejak tanggal 30 Mei sampai 1 Juni 2024, yang di selenggarakan oleh pemerintah kota Palembang melalui Dinas Koperasi dan UKM,Acara berlangsung di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Sabtu (01/06/2024).

Manager PLN IP UBP Keramasan Syafei menjelaskan bahwa Pihaknya terus berkomitmen dalam mendukung kemajuan UMKM karena UMKM merupakan tulang punggung perekonomian.

“Kami PLN Indonesia power UBP keramasan mempunyai komitmen yang tinggi dalam memajukan UMKM, karena UMKM merupakan suatu kegiatan yang meningkatkan perekonomian, kami akan senantiasa membantu UMKM yang ada di seputaran kota Palembang terutama binaan kita ini bisa lebih berkembang, lebih maju ekonominya, bisa lebih Mandiri dalam meningkatkan usahanya,”katanya saat di wawancarai usai terima penghargaan.

Baca juga: PLN Indonesia Power UBP Keramasan Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

Beberapa hal yang sudah dilakukan, kata Syafe’i untuk mengembangkan UMKM mulai dari menggelontorkan Anggaran hingga mempercepat pemasaran.

“Untuk mengembangkan UMKM ada beberapa step mulai dari pelatihan, bantuan modal, bantuan peralatan, hingga lebih mempermudah produksi, sehingga produksinya lebih banyak, selain itu juga, ada bantuan bantuan pemasaran sehingga lebih cepat dalam Penjualan,”ungkapnya.

Momen foto bersama team UMKM Binaan PLN Indonesia Power UBP Keramasan, usai menerima Piala dan Hadiah pada ajang UMKM Palembang Award 2024, Sabtu 1 Juni 2024, (Foto Fera).

Apalagi, kata Syafe’i di era serba digital PLN IP UBP Keramasan juga mendorong UMKM agar melek digital, bagaimana saat ini minat masyarakat berbelanja online lebih banyak.

“Di era digital kita memperbantukan UMKM untuk membuat web digital literasi bagaimana bisa mengembangkan produknya serta memasarkan lewat digitalisasi ada beberapa bantuan sudah kemarin kita luncurkan UMKM galeri wong kito bagaimana mereka ini bisa mengembangkan bisnisnya melalui digitalisasi,”Imbuhnya.

Baca juga: Mitra Binaan CSR PLN Indonesia Power UBP Keramasan “Unjuk Gigi” di UMKM Palembang Awards

Sementara Owner Galeri Wong Kito Anggi fitrilia Putri Pratama mengaku bersyukur atas dukungan dan Support dari PLN IP UBP Keramasan yang mengantarkannya meraih beberapa kali penghargaan.

“Alhamdulillah kami bersyukur telah dibina oleh PLN IP keramasan, sebelumnya kita dapat penghargaan dari Presiden untuk tahun ini kita inovasikan terbaru ialah batik bersih,”ungkapnya.

Memilih Batik Bersih, Kata dia, karena bahan yang di gunakan merupakan limbah dari Holtikultura, bagaimana yang dulu disebut limbah tapi dengan kerajinan tangan Galeri Wong Kito jadi sangat berharga dan bermanfaat.

“Batik bersih saat ini lagi kita kembangkan berasal dari limbah-limbah tumbuhan holtikultura seperti cangkang udang yang dulunya dianggap limbah sekarang itu yang kita angkat sebagai bahan produksi batik kita sebagai pewarna jadi itu yang kita inovasikan sekarang sebagai batik bersih,”ulasnya.

Dalam Ajang UMKM Palembang Award 2024 Galeri Wong Kito meraih penghargaan Juara harapan 1 kategori BUMN dan BUMD.

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan