BeritaPendidikan

Selain Angka Putus Sekolah, Kondisi Sarana Pendidikan Yang Rusak di Sumsel Jadi Perhatian Komisi X

×

Selain Angka Putus Sekolah, Kondisi Sarana Pendidikan Yang Rusak di Sumsel Jadi Perhatian Komisi X

Sebarkan artikel ini
Anggota Komisi X DPR RI, saat meninjau langsung sekolah-sekolah di Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, Jumat (31/1/2025).

Ogan Ilir,SuaraMetropolitan – Selain tingginya angka putus sekolah, kondisi sarana pendidikan yang mengalami kerusakan, baik ringan maupun berat, menjadi perhatian utama Tim Kunjungan Kerja Spesifik (Kunspek) Komisi X DPR RI saat meninjau langsung sekolah-sekolah di Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Anggota Komisi X DPR RI, Lita Machfud Arifin, mengungkapkan bahwa berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), terdapat 4.739 sekolah dasar (SD) dengan 9,94% di antaranya mengalami kerusakan berat. Sementara itu, dari total 1.469 sekolah menengah pertama (SMP), sebanyak 5,81% dalam kondisi rusak berat.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Untuk tingkat sekolah menengah kejuruan (SMK), dari 325 sekolah, 2,8% mengalami kerusakan berat, sedangkan dari 629 sekolah menengah atas (SMA), sebanyak 4,21% mengalami kondisi serupa.

Baca juga: Angka Anak Putus Sekolah di Sumsel jadi Perhatian Serius Anggota DPR RI Lita Machfud Arifin

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan