Hiburan

Lomba Band se-Kabupaten Buleleng Bali dalam HUT,900 Satya Bakti Wirotama ke-57 di Yonif 900/Raider

×

Lomba Band se-Kabupaten Buleleng Bali dalam HUT,900 Satya Bakti Wirotama ke-57 di Yonif 900/Raider

Sebarkan artikel ini

Bali (Metro Indonesia) — Dalam rangka memperingati H.U.T. 900 Satya Bakti Wirotama ke 57 di singaraja, Kabupaten Buleleng ini maka Komandan Teguh D.R. Danyon Raider 900 mengadakan Lomba Band sekabupaten Buleleng pada Tanggal 8 dan 9 April 2022 di Yonif 900/Raider.
Tujuan dari acara ini adalah untuk membangkitkan kreatifitas musik serta menghidupkan kegiatan seni di Singaraja yang dahulunya pernah menjadi Ibu kota Propinsi Bali yang pertama. Begitulah intisari pidato dari Komandan pada pembukaan lomba band di hari Jumat 8 April 2022.
Kemudian sambutan Bupati Buleleng yang di wakili oleh Kadis Pariwisata Buleleng menyampaikan bahwa beliau sangat mengapresiasi acara lomba band yang pertama di selenggarakan di Yonif 900/Raider, Singaraja. Tujuannya untuk memajukan seni musik dan sub sektor musik,bmengingat bahwa budaya musik/band ini dimulai dari Kabupaten Buleleng yang pertama sebelum kabupaten-kabupaten lainnya di Propinsi Bali.
Itulah sebabnya di era Tahun 1960an hingga sekarang ini Kabupaten Buleleng banyak menghasilkan musisi-musisi yang tersebar di Bali bahkan diluar Bali. Pada acara lomba band, diselenggarakan juga Pameran produk lokal Buleleng berupa kuliner lokal yang tak kalah menariknya untuk di beli serta di cicipi.
“Kita harus bangga dengan produk lokal, berbelanja dan berwisatalah di Kabupaten Buleleng,” demikian sekelumit pesan dari Bupati Buleleng yang di wakili oleh kadis Pariwisata.
Adapun peserta lomba yang tampil pada malam pertama 8 April 2022 antara lain : 1.Darklight, 2.Blue Band, 3.De semang band spensaraja, 4.Incidental. kemudian peserta yang tampil pada malam kedua 9 April 2022 antara lain : 1,Cakra band, 2.Rajawali Corner, 3.Scafig Macan, 4.Bison band, 5.Mandau band. Kesembilan band ini masing-masing membawakan 2 buah lagu dan keputusan tim juri yang terdiri dari : 1.Ade karang, 2.Dewa Sugama, 3.Ferri Kurniawan menyatakan bahwa juara 1.Darklight, juara 2.Rajawali Corner, juara 3.Mandau band. Sementara itu band favorit jatuh pada Incidental. Selain itu terpilih juga the best guitarist jatuh pada guitarist Darklight, the best bassist jatuh pada bassist Darklight, the best drummer jatuh pada drummer De Semang band Spensaraja dan the best vocalist jatuh pada vocalist Rajawali Corner.
Tunas-tunas muda berbakat dari para musisi Buleleng telah bermunculan, kedepannya juara-juara baru akan bertunas kembali. Acara ini terselengara atas kerjasama dari Mahotama Corp, Yonif 900/Raider,vSingaraja, tim juri dan Panitia penyelenggara lomba band sekabupaten Buleleng.
(Ukie Noverdiyanto/MI)

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen