Bantul, MetroIndonesia.co – Beberapa waktu lalu sempat viral di media sosial perihal unggahan jalan rusak di Dusun Donotirto. Kondisi jalan tanah diguyur hujan dan ditambah truk-truk pengembang yang lewat membuat kondisi jalan rusak berat tidak bisa dilewati sepeda motor dan mobil kecil.
Merespon keluhan warga tersebut Bupati Bantul Suharsono, Jumat (7/02/20) langsung meninjau lokasi jalan di Donotirto. Bersama jajarannya bupati menyusuri jalan yang kini di urug batu oleh warga setempat.
“Saya tidak tahu bila warga tidak melaporkan adanya jalan rusak, oleh karena itu peran serta masyarakat dalam memberi info di wilayahnya sangat diharapkan. Mari kita sama-sama membangun desa, semangat makaryo mbangun desa dapat berhasil dengan kerjasama semua pihak” kata Suharsono
“Kondisi jalan ini sudah kritis dan Pemkab akan secepatnya memperbaiki jalan desa yang rusak melalui dana Bantuan Keuangan Khusus dan dana Program Pemberdayaan Masyarakat Desa (P2MD), diusahakan sebelum lebaran atau paling lambat akhir tahun ini jalan sudah diperbaiki,” imbuh Suharsono.
Sementara itu Waljiman, Dukuh Donotiro Bangunjiwo Bantul mengharapkan pemerintah memberikan perhatian serius dan segera memperbaiki kondisi jalan yang sudah rusak berat
”Kami berharap jalan ini segera diperbaiki dan layak dilalui oleh warga, meskipun ada ganti rugi oleh pengembang tapi tidak sepadan dengan kerusakan yang diakibatkan, kini di musim hujan jalan desa ini sering terdampak banjir,” katanya.
Anjar W
Bupati Bantul Respon Keluhan Jalan Rusak di Donotirto
SuaraMetropolitan2 min baca