Berita Daerah

Tim Tracer Semaki Rutin Lakukan Sapa warga Isoman

×

Tim Tracer Semaki Rutin Lakukan Sapa warga Isoman

Sebarkan artikel ini

Yogyakarta (MetroIndonesia.co) – Kegiatan rutin sapa pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri di rumah rutin di gelar tim tracer Kelurahan Semaki yang langsung di pimpin Lurah Kelurahan Semaki Sigit kusuma Atmaja,SS,MBA (23/7).
Di sampaikan oleh Sigit Kusuma Atmaja bahwa tim tracer terdiri dari Kelurahan, Puskesmas, Polsek,Koramil dan melibatkan tokoh masyarakat.
“Tim tracer terdiri dari staf kelurahan, petugas kesehatan dari Puskesmas Umbulharjo 2, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan kami libatkan tokoh masyarakat yang wilayahnya terdapat pasien Covid-19 ” jelasnya.
Di tambahkan oleh Lurah yang juga aktif di relawan Basarnas ini bahwa kegiatan sapa pasien Covid-19 di wilayah rutin di lakukan untuk memberikan dukungan dan semangat agar pasien tetap memperhatikan protokol kesehatan di dalam rumah.
“Kita jadwalkan rutin bersama tim untuk melakukan kunjungan ke keluarga yang isolasi mandiri di rumah, kami berikan dukungan dan semangat sekaligus edukasi agar tetap menjalankan prokes dalam rumah dan senantiasa menjaga kesehatan,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama Bhabinkamtibmas Polsek Umbulharjo Aiptu Tri Widyatmoko menjelaskan bahwa tim tracer juga ikut melakukan pemantauan kesehatan bagi warga masyarakat yang terkonfirmasi positif Covid-19.
“Kami berbagi tugas di bawah komando bapak Lurah, ikut serta melakukan pemantauan kesehatan bagi warga masyarakat yang terkonfirmasi positif Covid-19, ada anggota tim dari Puskesmas Umbulharjo 2 yang aktif memberikan informasi juga panduan apa yang harus kami lakukan,” imbuhnya.
Serda Suharyanto di dampingi Sertu Sarjimin dari Koramil Umbulharjo mengamini apa yang di sampaikan Lurah dan Bhabinkamtibmas Polsek Umbulharjo bahwa giat sapa pasien Covid-19 ini setidaknya mampu memberikan semangat dengan harapan pasien cepat sembuh dan bisa beraktivitas kembali.
“Giat ini memberikan efek positif yaitu membangkitkan semangat pasien sehingga cepat sehat dan setelah selesai isolasi bisa beraktivitas kembali,” tuturnya.
Dalam kegiatan sapa pasien Covid-19 di wilayah kelurahan Semaki, turut serta mendampingi Nugroho ketua RT 7 RW 3 Sanggrahan yang terlibat aktif baik sebagai pengurus RT juga sebagai relawan.
(Reporter : Bambang M)

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen