BeritaBerita DaerahPolri

Korps Raport, 855 Personel Polda Sumsel Naik Pangkat

×

Korps Raport, 855 Personel Polda Sumsel Naik Pangkat

Sebarkan artikel ini
Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo saat memberikan selamat atas kenaikan pangkat kepada Kombes Sigit Adi Wurianto yang sebelumnya berpangkat AKBP.

Palembang,SuaraMetropolitan Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo menerima korps raport kenaikan pangkat periode 1 Juli 2024 sebanyak 855 personel jajaran Polda Sumsel. Korps raport kenaikan pangkat diselenggarakan melalui prosesi upacara yang digelar di Mako Polda Sumsel Jalan Jenderal Sudirman Palembang pada Selasa (2/7/2024).

Kapolda Sumsel mengatakan bahwa kenaikan pangkat merupakan hak setiap anggota kepolisian, namun dirinya mengingatkan perlu disadari adanya sistem pembinaan personel oleh Biro Sumber Daya Manusia (SDM) yang mengedepankan merit sistem dan semakin mengerucutnya ruang jabatan sesuai dengan tingkat eselon.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kenaikan pangkat merupakan hak, namun tidak serta merta karena adanya sistem pembinaan personel kepolisian. Oleh karena itu kita harus memiliki kemampuan menonjol dan terlihat oleh yang lain,” ujarnya.

Kapolda menambahkan setiap kesempatan dirinya selalu menyampaikan apa yang disebut teori Johari Window yang merupakan sebuah teori tentang pembinaan sumber daya manusia.

Baca juga: Kapolda Sumsel: Kita Semua Kagum Dengan Semangat Kopda Sunar

“Semaksimal mungkin kita berupaya untuk berada di open area, artinya kita mengetahui bahwa kita memiliki kemampuan dan berusaha agar orang-orang mengetahui bahwa kita memiliki kemampuan. Jika orang lain tidak tau (hidden area), maka segeralah untuk berpindah di open area,” tegasnya.

Mantan Kapolda Jambi tersebut mengingatkan dan mengajak jajarannya agar senantiasa mensyukuri karunia yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dengan cara mendedikasikan setiap pelaksanaan tugas pokok dan fungsi dalam melayani, melindungi masyarakat sebagai amanah yang harus dilaksanakan dengan ikhlas.

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan