Palembang,SuaraMetropolitan
Satu bulan menjelang Ramadhan, harga Beras dan Telur Ayam di Palembang Melambung Tinggi. Kenaikan harga mencapai Rp 2.000 di beras dan Rp 3 ribu di telur ras, sehingga saat ini beras premium Rp. 15.000/kg, beras medium Rp. 13.000/kg sedangkan telur ayam ras Rp 25 ribu/kg.
Salah satu pedagang Pasar Lemabang Kecamatan Ilir Timur 2 Palembang Herman (39) mengaku kenaikan harga telur ayam disebabkan masih sulitnya pakan ternak, seperti jagung.
“Kenaikan ini memang langsung dari peternak, karena kesulitan mendapatkan pakan yang murah,” katanya, Jumat (16/2/2024).
Baca juga : Diguyur Hujan Deras, Jalan dan Rumah Warga di Kota Palembang Terendam Banjir
Untuk itulah, katanya campur tangan pemerintah dalam pengendalian harga ini agar cepat mencarikan solusinya untuk kebutuhan pakan.
“Mereka peternak membutuhkan pakan yang murah agar bisa menekan harga penjualan,” tegasnya.
Sementara itu Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang Ratu Dewa saat melakukan monitoring harga sembako di Pasar Tradisional Lemabang cukup kaget.
Baca juga : Gratis, Saksikan Langsung Atraksi Akrobatik Tim Jupiter TNI AU di langit Bumi Sriwijaya, Cek Tanggalnya
“Masyarakat jangan panik, Pemkot Palembang akan melakukan anstisipasi,” kata Ratu Dewa saat mendengar keluhan pedagang.
Dikatakan Ratu Dewa, tidak hanya beras dan telur ayam yang mengalami kenaikan dalam kurun waktu satu bulan menyambut bulan puasa ini, harga sayuran juga merangkak mengalami kenaikan harga.
“Nanti juga kita akan melakukan operasi pasar murah salah satu untuk menekan harga ini, disejumlah pasar tradisional,” ungkapnya.
Tak kalah pentingnya, kata Dewa mengalakkan program serentak pengendalian inflasi se Sumsel, pada hari senin, selasa dan kamis.
“Saya berharap kepada masyarakat jangan takut dan panik dalam menghadapi bulan puasa nanti karena ketersedian stok cukup,”himbaunya.
Berikut daftar harga kebutuhan pokok di Pasar Tradisional Lemabang,
1. Beras premium Rp. 15.000/kg
2. Beras medium Rp. 13.000/kg
3. Kedelai Rp. 10.900/kg ditingkat pengerajin tempe
4. Bawang merah Rp. 40.000/kg
5. Bawang putih Rp. 40.000/kg
6. Cabe merah keriting Rp. 60.000/kg
7. Cabe rawit merah Rp. 70.000/kg
8. Daging Sapi Rp. 140.000/kg
9. Daging Ayam Rp. 32.000/kg
10. Telur ayam Rp. 25.000/ kg
11. Gula Rp. 17.000/kg
12. Minyak goreng kemasan Rp. 16.000/liter
13. Tepung terigu curah Rp. 10.000/kg
14. Minyak goreng curah Rp. 14.720/liter
15. Ikan tongkol Rp. 26.000/kg
16. Ikan kembung Rp. 32.000/kg
17. Ikan bandeng Rp. 24.000/kg
18. Garam halus Rp. 12.000/kg
19. Tepung terigu kemasan Rp. 13.000/kg. (*)