BeritaNasional

Korlantas Polri Siapkan Beberapa Strategi Hadapi Lonjakan Mudik Lebaran 2025

×

Korlantas Polri Siapkan Beberapa Strategi Hadapi Lonjakan Mudik Lebaran 2025

Sebarkan artikel ini
Kakorlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho.

Jakarta,SuaraMetropolitan – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mulai mempersiapkan strategi untuk menghadapi lonjakan arus mudik dan arus balik Lebaran 2025.

Dalam rapat koordinasi bersama berbagai pemangku kepentingan, Kakorlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho, menegaskan kesiapan teknis guna memastikan perjalanan masyarakat tetap aman dan lancar.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kami telah melakukan berbagai persiapan teknis, mulai dari survei jalan tol, jalan nasional, hingga pengecekan tempat wisata, pelabuhan, bandara, dan stasiun,” ujar Agus pada Jumat, 7 Maret 2025.

Baca juga: Korlantas Siapkan Buffer Zone Untuk Antisipasi Lonjakan Arus Mudik Lebaran 2025

Untuk mengurai kemacetan yang diprediksi meningkat saat puncak arus mudik dan balik, Korlantas Polri menyiapkan berbagai strategi, di antaranya:

Contra Flow di jalan tol guna memperlancar arus kendaraan.

One Way System pada periode puncak mudik dan balik untuk mempercepat pergerakan kendaraan.

Ikuti Kami di Google News klik https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMPvkpwwwje21BA?hl=en-ID&gl=ID&ceid=ID%3Aen

Tinggalkan Balasan